Minggu, 05 Juni 2011

EPIDEMIOLOGI DESKRIPTIF


DEFINISI
Epidemiologi desriptif adalah studi yang ditujukan untuk menentukan jumlah atau frekuensi dan distribusi penyakit di suatu daerah berdasarkan variabel orang, tempat dan waktu.
Epidemiologi deskriptif umumnya dilaksanakan jika tersedia sedikit informasi yang diketahui mengenai kejadian, riwayat alamiah dan faktor yang berhubungan dengan penyakit.

Upaya mencari frekuensi distribusi penyakit berdasarkan epidemiologi deskriptif dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan :
  • Siapa yang terkena?
  • Bilamana hal tersebut terjadi?
  • Bagaimana terjadinya?
  • Dimana kejadian tersebut?
  • Berapa jumlah orang yang terkena?
  • Bagaimana penyebarannya?
  • Bagaimana ciri-ciri orang yang terkena?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar